Responsive Ads Here

Sunday, 17 January 2016

Antisipasi Teror, Nagekeo Steril Pintu Masuk


MBAY/FLORES, vigonews.com – Mengantisipasi ancaman teroris meluas ke daerah, pasca aksi teror di Sarinah, Jakarta, Pemda Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) gelar rapat koordinasi pencegahan terosisme dan radikalisme. Pertemuan tersebut digelar Senin (18/01/2016).

Yang hadir pada rapat itu antara lain Kapolsek Aesesa AKP Jamaludin, Danramil  Kapten Inf. Suyanto, Ketua FKUB Rm. Fomi de Dowa, Ketua FKMD Simon Fino, dan jajaran pimpinan SKPD.

Rapat di ruang VIP  Setda Nagekeo itu dipimpin Bupati Nagekeo, Elias Djo. Bupati Elias Djo pada kesempatan itu minta jajaran TNI/Polri, kesbangpol, Pol PP segera menggelar razia gabungan selanjutnya melakukan steril pada pintu masuk ke Nagekeo sebagai tindakan pencegahan. Masyarakat supaya bisa bekerja sama membantu aparat dalam melakukan razia ini.

Pada kesempatan itu, Kapolsek Jamaludin dan Danramil Suyanto menyatakan siap melakukan kordinasi dengan berbagai elemen untuk mengantisipasi bahaya terorisme dan radikalisme di wilayah itu.

Kapolsek AKP Jamaludin mengatakan akan segera melakukan razia terpadu di setiap pintu masuk Nagekeo, terutama melalui pelabuhan laut. Razia, kata Jamaludin juga menyasar  penginapan di daerah itu dan pendataan penduduk yang belum jelas. “Untuk hal ini kami berharap dukungan semua elemen sehingga upaya ini dapat dilakukan sebaik-baiknya,” kata Jamaludin yang baru dilantik itu. (ec)*

Insert foto: Suasana rapat koordinasi yang dipimpin Bupati Elias Djo

No comments:

Post a Comment